5 Media Sosial Populer Untuk Promosi Bisnis

5 Media Sosial Populer Untuk Promosi Bisnis

5 Media Sosial Populer Untuk Promosi Bisnis - Era digital, dimana semua orang sudah bisa terhubung dengan internet, bahkan orang jualan pun sudah semakin banyak berjualan melalui media online, dengan bermodalkan komputer, Laptop atau gadget yang terhubung dengan internet, proses jual belli online pun bisa berjalan dengan lancar.

Sosial media adalah salah satu media pemasaran yang sering digunakan untuk jualan online dan promosi bisnis yang sangat jamak untuk dilakukan oleh para pebisnis online melalui internet. Dari sekian banyak sosial media yang sering digunakan, manakah sosial media yang efektif digunakan untuk jualan online?. Berikut ini merupakan 5 media sosial populer yang sering digunakan sebagai media promosi bisnis.

1. Promosi Bisnis di Facebook
Sebagian dari pelaku bisnis yang sudah lama menggunakan media sosial, tentu sudah mengerti bagaimana keampuhan berjualan melalui media sosial online "Facebbok". Para pedagang online biasanya menggunakan Facebook Fan Page untuk mempromosikan berbagai produk yang dijual di internet.

Pada dasarnya cara memulai untuk berjualan maupun promosi sangat mudah dan cepat. Dengan mempunyai akun facebook, langkah pertama sudah anda lakukan tentunya. Langkah selanjutnya buat informasi detail tentang bisnis kalian di Facebook Fan Page tersebut dan sering-sering untuk promosi konten ke dalamnya.

Untuk masuk ke luar lingkup orang banyak, biasnaya para pebisnis online akan memanfaatkan Facebbok Fan Page. Fitur ini digunakan melalui fitur tersebut untuk meningkatkan ruang lingkup pertemanan yang cukup banyak

2. Promosi Bisnis di Instagram
Selanjutnya di posisi ke dua menempati instagram sebagai media sosial populer untuk pebisnis online. Bukan tanpa alasan, media sosial berbasis gambar dan video singkat tersebut sangat efektif untuk menarik perhatian para penggunanya dengan menggunakan gambar dan video menarik.

Melalui gambar yang menarik dan unik tentunya bisa memanjakan mata para pengguna instagram, sehingga mereka mau berlama-lama memanjakan mata para pengguna instagram melihat berbagai gambar dan video disana.

3. Promosi Bisnis di Twitter
Di posisi ke tiga menempati twitter sebagai sosial media terpopuler yang digunakan oleh para pebisnis online. Twitter dan facebook memang berseteru sejak lama untuk merebut perhatian pengguna aplikasi media sosial. Walaupun digunakan sebagai media bisnis yang tidak banyak digunakan seperti facebook, di sisi lainnya, twitter masih mempunyai kepercayaan oleh pebisnis untuk memasarkan produk mereka di sini.

Keterbatasan yang di miliki Twitter salah satunya yaitu masalah pada penggunaan twitter sebagai media pemasaran jualan online. namun, bila memiliki followers yang cukup banyak maka pemasaran produk apapun akan sangat efektif digunakan melalui twitter.

4. Jualan Online Melalui YouTube
Semua orang yang aktif menggunakan internet pasti mengetahui YouTube. Media sosial yang satu ini terbukti sangat ampuh digunakan untuk berjualan onlilne. Ada pergeseran minat para pengguna internet saat ini yang dulunya lebih suka membaca artikel, sekarang lebih banyak pengguna internet yang lebih suka untuk melihat konten yang Interaktif, semilas video. Inilah alasan mengapa YouTube bisa dikatakan lebih ampuh digunakan sebagai media sosial, ditambah kenyataan bahwa koneksi internet di indonesia sudah semakin cepat digunakan untuk menonton YouTube.

Brand besar mulai berkilauan di YouTube untuk mempromosikan brand mereka. Namun bagi para pedagang online kecil-kecilan, penggunaan YouTube untuk sarana jualan online sudah sangat sering dilakukan. Tapi telalu sulit untuk membuat sebuah video untuk promosi maupun jualan online. Kita bisa juga menggunakan Camera smartphone untuk mengunggah video di YouTube Channel yang kita miliki.

5. Jualan Online di Pinterest
Penggunaan media sosial pinterest hampir mirip seperti instagram. Pinterest biasanya digunakan user-nya untuk mengirim foto dari berbagai sumber, baik itu milik sendiri si pengunggah atau dari pengunggah lain.

Sosial media ini bisa dikatan seperti sebuah etalase toko, dimana pemiliknya bisa menampilkan foto produk yang ingin dipasarkan. Media sosial ini biasanya digunakan oleh para fotografer dan juga para pemilik bisnis untuk memajang dan memamerkan foto produk karya mereka. Dengan hal tersebut, pengguna bisa memaksimalkan konversi penjualan mereka dengan mendesain foto produk sedemikian rupa supaya terlihat menarik dan lebih profesional.

***


Tag : Sosial Media
0 Komentar untuk "5 Media Sosial Populer Untuk Promosi Bisnis"

Silakan berkomentar sesuai dengan topik. Jangan menyisipkan link pada komentar dan jangan sampai komentar Anda masuk komentar SPAM.

Jangan salahkan Saya bila komentar Anda dihapus !

Back To Top