6 Tips Teknik Simple Untuk Foto Landscape - Biasanya objek yang diambil ketika menggunakan teknik landscape adalah pemandangan. Sekian banyak hobi dari seorang fotografer yang dilengkapi dengan kamera digital SLR. Kita dapat dengan mudah untuk merekam keindahan ciptaan Tuhan dalam sekejab. Pemandangan ini bisa kita nikmati seterusnya, dan bisa kita tunjukkan ke semua orang. Untuk menghasilkan sebuah foto dengan teknik landscape mari simak Tips-Tips berikut ini, dan mengasah ketajaman teknik fotografi landscape.
1. Menggunakan Slow Speed
Dengan menggunakan teknik slow speed, kita dapat mencapai Depth Of Field atau biasa disebut dengan ruang fokus yang lebih besar, sehingga foto yang didapat lebih tajam. Selain itu, kita juga bisa mencapai banyak efek yang bisa menambahkan estetika dari foto tersebut. Contohnya yaitu menggunakan Long Exposure. Agar Air dan sungai terlihat seperti sebuah cermin. Air yang sebenarnya agak sedikit berarus menjadi terlihat lebih tenang dan menambah kesan minimalis dari pada sebelumnya.
Pada foto dibawah merupakan contoh dari penerapan teknik slow speed yang digunakan untuk mendapatkan backround laut atau sungai terlihat lebih tenang dan terlihat seperti awan yang sedikit blur akibat dari pergerakan yang didapatkan, dan ini juga membuat foto menjadi lebih unik.
2. Memanfaatkan Air Sebagai Refleksi
Jika anda mengambil gambar pada sebuah lokasi yang memiliki elemen air, seperi sungai maupun pantai (laut), kalian bisa memanfaatkan pantulan pada air tersebut untuk membuat foto yang seolanh-olah ada dua gambar yang ada pada foto tersebut. Teknik ini memanfaatkan pantulan dari air, Refleksi dari air dapat menambah keindahan pemandangan yang anda ambil. Teknik ini juga membantu anda mendapatkan sebuah foto yang terlihat simetris, dan enak untuk dilihat. Hasil foto yang di dapat jadi terlihat unik dan menarik.
3. Moment Mengambil Foto Saat Sunset
Sunset atau matahari yang terbenam memiliki konotasi yang dalam dan romatis jika dipandang. Anda akan memiliki rasa yang sama jika foto pemandangan yang anda ambil adalah foto sunset, maka pasti foto yang anda dapat akan terlihat jauh lebih berkesan di mata anda dan orang lain. Matahari akan membiasi pemandangan anda dengan cahaya kuning yang hangat, sehingga anda pasti akan menciptakan sebuah foto yang penuh dengan warna dan suasana yang bernuansa menarik. Pada saat memotret cahaya matahari yang akan tenggelam (sunset) terlihat lebih lembut pada saat "Golden Hour", dan akan mempermudah mendapatkan exposure yang tepat di keseluruhan pemandangan tersebut.
4. Mengganti Sudut Pandang
Sering kali kita terpaku dengan sudut pandang. Namun pada saat berada di lokasi pemotretan, mungkin kita langsung berfikir untuk memutuskan memasang tripod di suatu tempat hanya karena kita dekat dengan objek yang kita bidik, ataupun karena orang lain pada motret disitu. Untuk menghasilkan sebuah foto yang berbeda kalian bisa lebih kreatif untuk mencari sudut pandang yang berbeda dan unik. Contohnya untuk berjalan beberapa ratus meter dari lokasi pemotretan, dan cobalah dari beragam sudut pengambilan, sebelum men-Setup tripod anda. Contohnya seperti pada foto dibawah ini.
Pada saat mengambil sudut pandang dari dekat mungkin memangterlihat bagus. Namun, masih ada sudut pandang yang bisa diambil untuk menghasilkan sebuah foto yang terlihat berbeda. Contohnya seperti pada foto dibawah ini.
5. Tambahkan Foreground yang Lebih Menarik
Sebuah pemandangan atau foto landscape terkadang terlihat biasa saja, karena kita selalu mengambilnya dengan format Horizontal. Dalam format ini, sering kita melupakan sesuatu untuk menambah sebuah foreground pada gambar tersebut. Perlu di ketahui bahwa foreground adalah sebuah objek tambahan lain, yang terletak di antara lensa dan objek utama. Sesekali, gunakan format vertikal dan perhatikanlah sekeliling untuk mencari foreground yang menarik untuk diambil foto. Contoh foto yang didapat seperti pada gambar dibawah ini.
6. Menggunakan Format Panorama
Pada saat melakukan sebuah pemotretan, terkadang kita berada di tempat yang dapat kita nikmati dengan sudut pandang yang cukup luas. Namun, kita tidak bisa mengabadikan keseluruhan sudut pandang tersebut, oleh karena itu kita bisa menggunakan teknik panorama sebagai alternatifnya.
" Mengapa harus panorama, kenapa tidak mengambil sudut pandang yang lebih jauh lagi? "
Jawabannya simple. Kalian tinggal memilih mana yang menurut kalian lebih bagus diantara ke dua teknik tersebut. Semua fotografer memiliki citarasa yang berbeda dari masing-masing foto yang dihasilkan, Semua itu tergantung dengan selera yang ingin di abadikan. Jika menggunakan teknik panorama menurut saya lebih efektiif pada saat mengambil fotonya saya kira lebih dapat kesannya dibandingkan dengan mengambil foto dari sudut pandang yang berbeda. Kemudian kelebihan yang didapat menggunakan teknik panorama adalah, hasil yang kita peroleh terlihat seperti 180°. Jadi angle yang didapat lebih bagus layaknya camera action. Tapi, semua itu tergantung dari masing-masing selera yang dimiliki. Ga menuntut untuk melakukan teknik landscape untuk mendapatkan sebuah foto yang bagus, masih banyak teknik lain yang dapat membantu kalian untuk menghasilkan sebuah foto yang bagus.
Cukup sekian pembahasan kita mengenai 6 Tips Teknik Simple Untuk Foto Landscape. Saya berharap untuk kedepannya ilmu-ilmu yang didapat bisa bermanfaat dan diterapkan pada saat ingin melakukan sebuah pemotretan landscape. Jika ada saran maupun pertanyaan bisa langsung comment pada kolom dibawah.
Tag :
Tips And Trik
0 Komentar untuk "6 Tips Teknik Simple Untuk Foto Landscape"
Silakan berkomentar sesuai dengan topik. Jangan menyisipkan link pada komentar dan jangan sampai komentar Anda masuk komentar SPAM.
Jangan salahkan Saya bila komentar Anda dihapus !